Read more: http://tavincute.blogspot.com/2011/05/membuat-teks-berjalan-pada-navbar.html#ixzz3zrz2SP22

Kamis, 11 Februari 2016

GAYA INTERAKSI PADA MUSANG AKAR

Interaksi pada musang mutlak dibutuhkan agar musang tersebut bisa terikat dengan pemiliknya. Ada beberapa jenis interaksi yang biasa terjadi pada musang yang dipelihara yang salah satunya termasuk musang akar. Berdasarkan jenis interaksinya, musang terdiri dari dua jenis interaksi, yaitu one-to-one interaction atau one-man interaction dan one-to-many interaction.
1.        One to one interaction
Seperti namanya, one-to-one interaction atau one-man interaction adalah jenis interaksi yang hanya bisa terjadi pada seekor musang ke satu orang. Interaksi one-man interaction biasanya terjadi karena ikatan yang terlalu kuat antara musang dengan pemiliknya, atau bisa juga karena karakter musang itu yang terlalu posesif. Masing-masing musang memiliki sifat dan karakter uniknya masing-masing. Musang dengan jenis one-man interaction biasanya akan menyerang musang lain yang mendekati pemiliknya. Hal ini sebenaranya terjadi pada musang akar. Musang dengan jenis one-to-one interaction akan jinak pada satu orang saja dan cenderung akan menggigit atau galak kepada orang lain.
2.        One-to-many interaction
One-to-many interaction adalah jenis interaksi pada musang yang tidak hanya terjadi pada satu orang saja, seperti pada musang one-to-one interaction, tapi juga terjadi pada orang lain. Artinya, musang dengan interaksi one-to-many biasanya akan jinak kepada siapapun. Ringkasnya, one-to-many interaction pada musang adalah kebalikan dari one-to-one interaction pada musang yang dibahas sebelumnya.
Nah, itulah gaya interaksi antara yang dimiliki oleh musang akar. Anda sebagai pecinta hewan harus sudah paham tentang hal ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar